SELAMAT DATANG DI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP). PROGRAM STUDI:S1 PG-PAUD (Akreditasi B), S1 PGSD (Akreditasi B), S1 PEND. BHS. INGGRIS (Akreditasi B),S1 PEND. IPA (Terakreditasi), S1 PEND.TEKNOLOGI INFORMASI (Terakreditasi)

Minggu, 01 November 2015

KEGIATAN TRIWULAN KE-III FAKULTAS DAN PROGRAM STUDI          DI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN (FKIP) UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SIDOARJO (UMSIDA)

 

1. Visitasi Akreditasi Program Studi Pendidikan Teknologi Informatika            dan  Komputer (Pendidkan TIK).

Gambar 1. Visitasi Akreditasi Prodi Pendidikan TIK Tanggal 9-11 Oktober 2015 oleh TIM   Asessor BAN-PT (Bapak Dr. Ing. Adang Suhendra, M.Sc dan Bapak Dr. Syahrul, M.Pd).

 

            Gambar 2. TIM Akreditasi Prodi TIK dan Fakultas dalam Visitasi Akreditasi. 


2. Yudisium Ke VI Program Studi PG-PAUD dan PGSD, Tanggal 17 Oktober 2015

 

                            Gambar 3. Peserta Yudisium ke-VI dengan Khidmat mengikuti Acara.

                            Gambar 4. Peserta Yudisium ke-VI dengan Khidmat mengikuti Acara.

Gambar 5. Wisudawan Terbaik, berfoto dan menerima Piagam Penghargaan dari Dekan FKIP (Bapak Dr. Nur Efendi, M.Pd) pada acara Yudisium Ke-VI FKIP Univ. Muhammadiyah Sidoarjo.

 3. Seminar Nasional Pendidikan 2015 (tanggal 24 Oktober 2015)

 

 Gambar 6. Peserta Seminar Nasional Pendidikan 2015 antusias dalam mengikuti Penjelasan Pemateri yang disampaikan oleh  Bapak Prof. Dr. H. Muchlas Samani, M.Pd dan Bapak Dr. Syaiful Rachman, MM, M.Pd

 

Gambar 7. Bapak Prof. Dr. H. Muchlas Samani, M.Pd memberikan Materi dalam  Peserta Seminar Nasional Pendidikan 2015FKIP Univ. Muhammadiyah Sidoarjo.

 


 

 

 


 

 

 

 

Jumat, 07 Agustus 2015

SEMINAR NASIONAL PENDIDIKAN 2015 "Peningkatan Kualitas Peserta Didik melalui Implementasi Pembelajaran Abad 21




KEBIJAKAN EDITORIAL DALAM PENULISAN PROSEDING

Beberapa ketentuan yang dapat dijadikan pedoman penulisan dalam proseding  adalah sebagai berikut ;
1.        Artikel bisa terkait inovasi, media atau materi pembelajaran , PTK (penelitian tindakan kelas)
2.        Naskah yang belum pernah dimuat dalam media cetak, jurnal atau publikasi ilmiah.
3.        Naskah diserahkan dalam bentuk ketikan  (print out) program Microsoft word dan pada compact disc (CD) atau melalui e-mail fkipumsida@gmail.com. Biodata penulis disertakan dalam berkas lain, terpisah dari naskah.
4.        Format penulisan
a.        Naskah diketik dengan 1,5 spasi (kecuali abstrak 1 spasi) pada kertas A4 70 gram, menggunakan jenis font Time New Roman 12.
b.        Jumlah halaman naskah antara 15 sampai dengan 20 halaman.
c.        Batas pengetikan tepi atas 4 cm, tepi bawah 3 cm, sisi kiri 4 cm dan sisi kanan 3 cm.
d.        Setiap alenea baru masuk (hanging indentation) 1 cm.
e.        Semua halaman termasuk tabel, gambar dan daftar pustaka diberi nomor halaman.
f.         Table dan gambar diberi judul, nomor urut dan sumber yang jelas.
5.        Sistematika penulisan :
a.        Sistematika penulisan
1)       Judul
2)       Nama penulis (tanpa gelar akademik)
3)       Alamat instansi penulis (lengkap dengan nomor telepon dan e-mail)
4)       Abstrak ditulis dalam bahasa Indonesia dan bahasa inggris.
5)       Kata-kata kunci, antara 3 sampai 5 kata.
6)       Pendahuluan yang berisi latar belakang permasalahan dan ruang lingkup penelitian.
7)       Pembahasan
8)       Simpulan
9)       Daftar Pustaka
b.        Sistem penulisan artikel hasil penelitian ;
1)       Judul.
2)       Nama penulis (tanpa gelar akademik)
3)       Abstrak, ditulis dalam bahasa Indonesia dan bahasa inggris.
4)       Kata-kata kunci, antara 3 sampai 5 kata.
5)       Pendahuluan yang berisi latar belakang permasalahan dan atau ruang lingkup penelitian.
6)       Metode penelitian.
7)       Hasil dan pembahasan.
8)       Simpulan.
9)       Daftar Pustaka.
6.        Naskah ditulis dengan memperhatikan kaidah bahasa Indonesia yang di muat dalam Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia yang disempurnakan (Depdikbud, 1987)
7.        Ketentuan penulisan pustaka atau daftar pustaka; semua artikel harus memuat daftar pustaka dengan ketentuan penulisan sebagai berikut ;
a.        Daftar pustaka disusun alfabetis sesuai dengan nama penulis atau nam institusi.
b.        Susunan penulis terdiri dari nama penulis, tahun penerbitan, judul jurnal atau buku teks, , kota, penerbit.
          Contoh : Riyanto, Theo. 2002.  Pembelajaran sebagai Proses Pembimbingan Pribadi. Jakarta: Grassindo


8.        Alamat e-mail seminar nasional adalah "wanyiect@yahoo.com" Naskah yang masuk akan dikoreksi oleh panitia seminar nasioanal FKIP UMSIDA dan hasilnya akan diinformasikan pada penulis sebagai pemakala pada seminar. 

Rekening Pendaftaran: 12695-01-57-000136-7 ,  BTN atas nama Zuyyina Fihayati

Selasa, 31 Maret 2015

PENYERAHAN HADIA LOMBA WEB DESAIN
PENYERAHAN HADIAH LOMBA IPA

JUARA I PIALA BERGILIR FKIP EXPO 2015


PENYERAHAN HADIAH PIALA BERGILIR FKIP EXPO


BEST SPEKER ENGLISH DEBATE COMPETITION


JUARA I ENGLISH DEBATE COMPETITION



Senin, 02 Maret 2015

FKIP EXPO 2015


DEBAT BAHASA INGGRIS

  PERATURAN UMUM:
a.     Peserta FKIP Expo 2015 English Debate Competition harus siswa aktif tingkat SMA/SMK/MA
        se-derajat.
b.     Peserta wajib datang 30 menit sebelum waktu pelaksanaan lomba untuk regristrasi ulang.
c.     Peserta wajib menggunakan Seragam/Almamater Sekolah
d.     Semua perlombaan dimulai pukul 07.00 WIB
e.     Peserta harus menggunakan ID Card selama kompetisi berlangsung yang akan dibagikan.
f.      Setiap perlombaan memiliki ketentuan sendiri mengenai babak penyisihan.
g.     Kuota lomba 16 tim dan Kuota setiap sekolah maksimal mengirimkan 3 tim. Anggota tim harus satu 
        sekolah, dilarang bergabung dengan sekolah lain.
h.     Diharapkan segera melakukan pembayaran untuk mengamankan posisi dalam matchup. pendaftaran
       ditutup jika telah memenuhi kuota dengan asumsi semua tim telah membayar.

PERATURAN KHUSUS LOMBA DEBAT:
a.  FKIP FKIP Expo 2015 English Debate Competition menggunakan metode AUSTRAL         
     PARLIAMENTARY DEBATE SYSTEM dan tidak ada POI
b.  Setiap speaker diberikan waktu maksimal 5 menit 20 detik untuk membawakan argumentasinya.
c.  Reply Speech diberikan waktu 3 menit 20 detik.
d.  Bagi tim yang terlambat diberikan kompensasi waktu 10 menit, jika belum hadir maka dianggap WO.
e.  Ada 2 kali pertandingan pada fase preliminary dengan 2 kali kloter dan dilanjutkan dengan quarter, semi
    dan grand final.



                                                                  OLIMPIADE IPA

PERATURAN UMUM:
A.    Persyaratan Peserta
1.    Peserta Olimpiade IPA adalah siswa SLTA, SMK, MAN atau sederajat.
2.    Satu tim terdiri dari 2 orang.
3.    Satu sekolah dapat mengirimkan lebih dari satu tim.
4.    Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp. 50.000 tiap tim.
5.    Membawa peralatan tulis pada saat pelaksanaan olimpiade.

B.    Pelaksanaan Olimpiade
1.    Peserta hadir 30 menit sebelum pelaksanaan Olimpiade IPA dimulai.
2.    Peserta Olimpiade harus memakai seragam sekolah masing-masing.
3.    Kunci jawaban akan ditempel disetiap ruang ujian setelah ujian selesai dilaksanakan.
4.    Pengoreksian dan pengumuman juara akan dilaksanakan hari itu juga.
5.    Kriteria soal olimpiade:
a.    Materi IPA s/d kelas XII. Ujian Tahap I berjumlah 45 soal obyektif dan harus dikerjakan dalam waktu 2 jam (120 menit). Rincian soal sebagai berikut:
    15 soal obyektif Fisika
    15 soal obyektif Kimia
    15 soal obyektif Biologi
b.    Jika terdapat nilai yang sama, maka untuk menentukan juara (5 tim yang terbaik) diadakan Ujian Tambahan dengan 5 soal uraian yang dikerjakan dalam waktu 15 menit.
c.    Pada Olimpiade IPA dari 5 tim yang terbaik akan mengikuti Ujian Tahap II yaitu Ujian Praktek untuk menentukan juara (3 tim yang terbaik). Ujian praktek berjumlah 10 soal dikerjakan oleh semua tim dengan rincian 4 soal praktek Fisika, 3 soal praktek Biologi, dan 3 soal praktek Kimia. Satu soal dikerjakan dalam waktu 6 menit oleh setiap tim dengan sistem rolling.
d.    Penentuan Juara Olimpiade IPA berdasarkan nilai dari 60% ujian Tulis dan 40% Ujian Praktek.
6.    Keputusan panitia TIDAK DAPAT diganggu gugat.


                                                            DESIGN WEB
PERATURAN UMUM
1.    Siswa aktif disekolah
2.    Tema  Go Green (sesuai yang ditentukan panitia)
3.    1 tim max 3 orang
4.    Membayar biaya pendaftaran Rp. 50.000
5.    Pengumpulan desain dalam hard copy & soft copy
6.    File dikumpulkan saat pendaftaran (dimasukkan di dalam map warna orange)
7.    Tool / software yang digunakan bebas
8.    Pendaftaran ditutup tanggal 25 maret 2015


                                                         MEMASAK MENU SEHAT 

PERATURAN UMU:
1.    Peserta terdiri guru dengan 2-3 siswa kelompok B
2.    Semua bahan sudah dimasak dirumah tinggal disajikan semenarik mungkin saat lomba dilaksanakan
3.    Menu sehat tanpa vetsin disajikan hanya porsi 1 (satu) anak  yang terdiri
        -    Makanan (nasi+sayur+lauk pauk)
        -    Snack/kue
        -    Air minum
4.    Tiap peserta wajib menulis bahan-bahan yang disajikan
5.    Membawa peralatan untuk penyajian menu sehat


download formulir pendaftaran :
formulir pendaftaran fkip expo 2015